Catatan si Midah: Ulasan Drakor Descendants of The Sun (DoTS)

16 November 2016


Saya menonton drama Korea Descendants of The Sun ini sambil menunggu The K2 tamat, ehehe.. Soalnya saya agak penasaran juga. Kata orang drama ini bagus dan bikin gagal move on. Tapi setelah saya tonton... tidak terlalu bikin gagal move on kok. Buat saya ini kurang greget (ampun ya para penggemar DoTS, hihihi..). Mungkin ya karena saya lebih suka yang banyak adegan laganya dan memang kurang suka romance, makanya kurang greget bagi saya.
Drama ini condong pada dua kisah percintaan juga misi penyelamatan. Buat saya hanya seru ya saat misi penyelamatan setelah gempa. Kalau kisah cintanya, saya malah lebih suka kisah cinta dari pemeran pendukungnya. Lebih dramatis, hahaha.. 
Drama ini terdiri dari 16 episode. Tayang mulai Febrari sampai April 2016. Dramanya dimulai dengan pertemuan antara Kapten dari pasukan khusus Yoo Shi Jin (Song Joong Ki) dengan dokter di sebuah rumah sakit Kang Mo Yeon (Song Hye Kyo). Di sini saya kurang suka saat yaah.. mereka kesannya 'cepat' sekali untuk berkencan. Kok kayak gampang banget gitu lho buat jatuh cinta, haha..
Lalu Sersan Soe Dae Young (Jin Goo) yang saat itu bersama Shi Jin, juga akhirnya bertemu lagi dengan 'pacar' yang dihindarinya, Letnan Yoon Myung Joo (Kim Ji Won). Di sini awalnya saya merasa pernah melihat si Myung Joo ini. Setelah saya ingat-ingat dan juga mengintip nama pemerannya ya saya akhirnya tahu kalau dia itu yang memerankan Yoo Rachel di drama The Heirs. Cakep yaa.. Di The Heirs meskipun perannya antagonis, saya suka lihat mukanya. Apalagi di DoTS, tambah suka deh, haha..
Nah, kisah cinta antara Sersan dan Letnan ini cukup rumit. Selain karena pangkat sersan yang lebih rendah, ayah si Letnan pun punya jabatan cukup tinggi. Ia ingin putrinya menikah dengan si Kapten Yoo Shi Jin. Tapi anaknya malah tertarik pada sersan.
Lalu, Kapten Shi Jin dan Sersan Soe ditugaskan di sebuah negara di Eropa Timur, Uruk. Lalu karena sebuah insiden dengan atasannya di rumah sakit, dokter Kang Mo Yeon dan beberapa staf rumah sakit lainnya juga dikirim ke sana. Dimulailah kisah cinta antara si Kapten dan dokter. Si Letnan pun ikut menyusul ke Uruk, jadi lengkap ada dua kisah cinta, haha..
Saat masa tugas berakhir, dan para dokter hendak kembali ke Korea, terjadi gempa. Mereka pun tak jadi pulang dan menyelamatkan para korban gempa. Setelah lewat masa kritis, barulah mereka semua pulang ke Korea.
Di akhir, ternyata pasukan khususnya Shi Jin kembali mendapat tugas. Namun, di luar dugaan, kapten dan sersannya dikabarkan tewas. Tentu ini membuat si dokter dan letnan sangat sedih. Setelah setahun berlalu, mereka pun menyibukkan diri agar bisa melupakan pasangan masing-masing. Tapi yang terjadi malah kejadian di luar dugaan mereka lagi!
Ini happy ending sih ceritanya. Saya suka kisah yang hepi ending. Tapi... entah kenapa masih kurang greget kalau buat saya. Ah sudahlah. Yang jelas keseluruhannya tidak jelek kok. Adegan ciumannya juga tidak terlalu banyak. Saya beri nilai 7,5 dari 10. Cukup bagus tapi kurang greget kalau buat saya, hehe..
Sudah ya. Saya beri gambar juga buat refreshing, haha.. Gambar seperti biasa diambil dari mbah gugel.




sumber gambar: http://www.ceritakorea.com/wp-content/uploads/2016/05/descendants-of-the-sun-2.jpg





sumber gambar: https://1.viki.io/c/23205c/Descendants-of-the-Sun_1560x872.jpg?x=b&s=460x268&e=t&f=t&cb=1




sumber gambar: http://indowarta.com/hiburan/wp-content/uploads/2016/06/Descendants-Of-The-Sun-season-2.jpg




sumber gambar: http://asianwiki.com/images/5/5e/Descendants_of_the_Sun-007.jpg













Komentar

Postingan populer dari blog ini

Lirik Lagu Geu Saram by Lee Seung Chul (OST Baker King / Bread, Love, and Dream)

Catatan si Midah: Ulasan Drakor Doctor Stranger

Lirik Lagu Hope is A Dream That Doesn't Sleep by Kyuhyun (OST. Baker King/ Bread, Love, and Dream)